Breaking News

Pengurus Mabiran dan Kwarran Air Upas Resmi Dilantik oleh Kwarcab Ketapang


Suara Kayong ID - Air Upas, 25 Februari 2025 – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Ketapang secara resmi melantik Pengurus Majelis Pembimbing Kwartir Ranting (Mabiran) dan Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kecamatan Air Upas untuk masa bakti 2025-2028. Acara pelantikan ini berlangsung pada Selasa (25/02/2025) pukul 09.00 WIB di SMK Negeri 1 Air Upas, Kabupaten Ketapang.


Sebelum prosesi pelantikan, Ketua Harian Kwarcab Ketapang, Effendi, beserta rombongan disambut dengan berbagai penampilan dari perwakilan Gugus Depan tingkat SD, SMP, SMK, dan MA di Kecamatan Air Upas. Atraksi dimulai dari SD Negeri 10 Air Upas, SD Negeri 03 Air Upas, Madrasah Aliyah, SMK Negeri 1 Air Upas, hingga SMP Negeri 1 Air Upas.


Setelah penyambutan, acara dilanjutkan dengan prosesi pelantikan yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Ketua Harian Kwarcab Ketapang, Effendi, secara langsung melantik Pengurus Majelis Pembimbing Ranting Air Upas. Kemudian, pelantikan Pengurus Kwartir Ranting Air Upas masa bakti 2025-2028 dilakukan oleh Ketua Mabiran yang juga menjabat sebagai Camat Air Upas.


Dalam sambutannya, Ketua Kwarran Air Upas, Anang Haryanto, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin Kwarran Air Upas. Ia juga mengapresiasi dukungan dari unsur Mabiran, instansi terkait, serta perusahaan di wilayah Air Upas yang telah membantu terselenggaranya pelantikan ini.


Sementara itu, Ketua Mabiran Air Upas yang juga Camat Air Upas, menyampaikan terima kasih kepada Ketua Kwarcab Ketapang dan rombongan atas kehadiran mereka. Ia juga mengajak seluruh pengurus Kwarran dan Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan (Ka'Mabigus) untuk berkolaborasi dalam memajukan kegiatan kepramukaan di Kecamatan Air Upas, guna memberikan pengalaman belajar yang lebih baik bagi peserta didik.


Ketua Harian Kwarcab Ketapang, Effendi, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus Mabiran dan Kwarran yang baru dilantik. Ia berharap kepengurusan yang baru ini semakin bersemangat dalam memajukan Gerakan Pramuka, baik di tingkat kecamatan maupun di Kwartir Cabang Ketapang secara keseluruhan.


Effendi juga menekankan pentingnya kepatuhan terhadap Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 serta Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka Tahun 2023. Ia mendorong setiap sekolah yang memiliki Gugus Depan tetapi belum memiliki Nomor Gugus Depan agar segera mengusulkan melalui Kwarran Air Upas dan diteruskan ke Kwarcab Ketapang.


Dalam pembinaan peserta didik, Effendi mengingatkan para pembina Gugus Depan untuk memastikan bahwa anggota pramuka mendapatkan pengetahuan, keterampilan, dan kecakapan yang sesuai dengan Syarat Kecakapan Umum (SKU) dan Tanda Kecakapan Khusus (TKK). Ia berharap anggota pramuka tetap termotivasi untuk mengikuti berbagai kegiatan baik di tingkat ranting, cabang, daerah, nasional, hingga internasional.


Dengan dilantiknya pengurus baru ini, diharapkan Gerakan Pramuka di Kecamatan Air Upas semakin berkembang dan memberikan kontribusi positif dalam membentuk karakter generasi muda yang tangguh dan berdaya saing.


(Iswandoko)

© Copyright 2022 - Suara Kayong